Walaupun janji bentuknya tidak kasat mata dan tidak bisa dipegang dengan tangan telanjang, tapi kami senantiasa berusaha sekuat tenaga untuk memegang janji itu. Oleh karena itu kami kembali dengan penjelasan mengenai teori-teori misteri Segitiga Bermuda. (kalo kamu belum baca, baca dulu di sini )

Penjelasan pertama adalah yang berkaitan dengan dunia supranatural, salah satu yang paling santer adalah yang bilang kalo di bawah Segitiga Bermuda ini konon sebenernya merupakan lokasi dari mitos kota Atlantis yang hilang, jadi penyebab kecelakaan yang sering tejadi itu gara-gara arwah-arwah yang mendiami kota Atlantis ngegangguin apa saja yang melintas di atas Segitiga Bermuda.


Teori yang lain adalah yang beranggapan bahwa ada campur tangan alien dalam misteri hilangnya pesawat dan kapal laut di daerah Segitiga Bermuda, mereka yang percaya sama teori ini meyakini kalau hilangnya pesawat-pesawat dan kapal laut tersebut adalah gara-gara diculik sama UFO! Wow! Ide tentang koneksi Segitiga Bermuda dan alien ini bahkan dipakai sama Steven Spielberg buat filmnya yang berjudul “Close Encounters of the Third Kind”.


Banyak kalangan yang membantah teori di atas, terutama para ilmuwan yang skpetis. Mereka menganggap kalo teori-teori di atas terlalu mengada-ada dan gak ngejawab misteri di balik hilangnya pesawat-pesawat dan kapal laut tersebut.

Oleh karena itu buat ngebantah teori yang berhubungan dengan dunia supranatural tersebut, banyak penelitian dilakukan yang merujuk kepada hal yang lebih ilmiah dan masuk akal buat ngejelasin misteri Segitiga Bermuda ini. Ini nih beberapa penjelasannya:

  1. Medan Magnet
Para ilmuwan beranggapan bahwa perubahan arah kompas yang sering terjadi secara misterius setiap melewati wilayah Segitiga Bermuda disebabkan karena di wilayah tersebut memang banyak medan magnet, jadi bukan gak mungkin kalo terjadi tarik menarik antar kutub magnet sehingga membuat arah mata kompas berubah secara tiba-tiba.

  1. Fenomena Alam
Dari sepanjang Teluk Mexico hingga Florida, mengalir sebuah arus alami yang bentuknya seperti sungai di dasar laut, yang disebut Gulf Stream. Yang namanya sungai berarus, pastinya bisa mengalirkan apapun yang masuk permukaannya. Jadi para ilmuwan menganggap bahwa pesawat-pesawat dan kapal itu hilang bisa saja karena terbawa arus Gulf Stream yang mengalir di lautan dalam Segitiga Bermuda. Kemungkinan alam yang satu lagi adalah pengaruh dari gas hidrat metana yang dikeluarkan oleh gunung-gunung berapi yang ada di dasar laut Samudera Atlantik, para ilmuwan udah ngebuktiin dengan percobaan kalo gelembung-gelembung juga bisa menenggelamkan kapal dengan logika mengurangi kepadatan air. Nah, kalo gas keluar dari dasar laut kan ngebentuk gelembung tuh, jadi mungkin aja kalo itu yang jadi penyebab tenggelamnya kapal-kapal di Segitiga Bermuda.

  1. Human Error
Faktor ini kayanya gak perlu dijelasin berbelit-belit hingga sembelit. Satu kecerobohan manusia dapat mengakibatkan sebuah kecelakaan besar, jadi bisa saja faktor ini yang menjadi penyebab insiden-insiden yang terjadi di wilayah Segitiga Bermuda.

  1. Cuaca Ekstrem
Wilayah Samudera Atlantik udah terkenal dengan cuaca dan iklimnya yang ekstrem sejak dulu, jadi gak heran kalo di wilayah tersebut sering banget terjadi badai hebat.
Nih, ada videonya National Geographic yang ngebahas khusus tentang Segitiga Bermuda ini


Nah, dari sini kamu bisa tentuin deh mana yang mau kamu lebih percaya teorinya. Yang pasti sampe sekarang masih banyak perdebatan dan perkembangan tentang misteri Segitiga Bermuda ini. Jadi gimana penasarannya, udah lumayan ilang? Atau makin nambah? Kami sih nyaranin jangan terlalu penasaran, soalnya nanti bakalan jadi kepikiran, terus kangen, terus galau, terus lama-lama gila deh.